RSUD Mardi Waluyo Kota Blitar menggelar Dialog Interaktif Kesehatan bersama dr. Yudi Agung Wibisono, Sp.PD (Dokter Spesialis Penyakit Dalam). Acara ini dibuka langsung oleh Direktur RSUD Mardi Waluyo Kota Blitar, dr. Muhammad Muchlis, M.MRS pada hari Kamis, (7/3/2024) di Aula RSUD Mardi Waluyo Kota Blitar Lt. 2.
dr. Muchlis mengatakan RSUD Mardi Waluyo Kota Blitar telah melaksanakan upaya pemberian akses yang adil dan pengobatan yang optimal bagi para pasien dialisis.
Instalasi dialisis RSUD Mardi Waluyo Kota Blitar saat ini didukung oleh 29 mesin dialisis dan memiliki dokter spesialis penyakit dalam bersertifikat, dokter umum bersertifikat, 23 orang perawat, Teknisi Elektromedis, Sanitarian, Dietisian, serta tenaga administrasi.
“Jumlah kunjungan pasien dialisis RSUD Mardi Waluyo Kota Blitar pada tahun 2023 adalah 15.621 4 pasien. Kunjungan pasien dialisis bisa menggunakan penjaminan dari BPJS Kesehatan maupun penjaminan umum,” sebutnya.
Ia juga menerangkan bahwa jumlah antrian pasien dialisis saat ini adalah 118 orang dengan rincian, warga Kota Blitar sebanyak 10 orang, warga Kabupaten Blitar 77 orang dan warga di luar Blitar Raya sebanyak 31 orang.
“Dialog ini juga penting sebagai bagian dari upaya memberdayakan pasien dan komunitas. Meningkatkan kesadaran tentang faktor risiko CKD seperti diabetes, hipertensi, dan obesitas, meningkatkan literasi kesehatan tentang pilihan gaya hidup sehat, perawatan diri, dan mendorong kepatuhan jangka panjang terhadap strategi pengobatan dapat membawa manfaat besar terutama bila dimulai sejak dini dan dikelola secara konsisten,” jelasnya.
“Saya berharap kedepannya tidak akan ada lagi permasalahan karena kesulitan akses layanan dan pengobatan karena tingginya biaya dan informasi yang salah,” sambungnya diakhir sambutan.
Berita Populer
by Administrator | 24 Jun 2021
by Administrator | 23 Jul 2020
by Administrator | 26 Aug 2020
by Administrator | 14 Nov 2020
by Administrator | 29 Feb 2024
by Administrator | 26 Sep 2023