Blitar Kota - Untuk meningkatkan kualitas sanitasi lingkungan di Wilayah Kelurahan maupun Kecamatan, Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Blitar menyelenggarakan Penyuluhan Pemanfaatan Lpal Domestik Komunal Wargo Mulyo Kelurahan Tanjungsari. Kegiatan ini berlangsung di Kelompok Swadaya Masyarakat (KSM) setempat, Jum’at Malam, 5 Desember 2020.
Kepala Bidang Penataan dan Pengendalian Lingkungan DLH Kota Blitar Denny Eko Prisanto mengatakan, Penyuluhan Pengelolaan Ipal Komunal KSM Wargo Mulyo Kelurahan Tanjungsari dilakukan agar kondisi Lpal menjadi lebih baik. Denny menyebut, kondisi Lpal KSM Wargo Mulyo Kelurahan Tanjungsari perlu adanya peningkatan perawatan maupun pengelolaan yang optimal, agar Ipal dapat digunakan sebagaimana mestinya.
Denny menambahkan, penyuluhan ini mengundang 35 orang dari pengguna Ipal Wargo Mulyo Kelurahan Tanjungsari. Pihaknya juga menjelaskan, dalam Penyuluhan tersebut Ia mulai menyusun organisasi baru untuk kepengurusan KSM Wargo Mulyo di Kelurahan Tanjungsari. Tidak hanya membahas penyusunan organisasi baru, Penyuluhan ini juga memberikan pengetahuan tentang 4 aspek pengelolaan Ipal yang baik diantaranya, aspek kelembagaan, teknis, keuangan dan pengaruh terhadap lingkungan.
“Penyuluhan Pengelolaan Ipal Komunal KSM Wargo Mulyo Kelurahan Tanjungsari dilakukan agar kondisi Ipal menjadi lebih baik” jelas Denny. (Fan)
Berita Populer
by Administrator | 24 Jun 2021
by Administrator | 23 Jul 2020
by Administrator | 26 Aug 2020
by Administrator | 14 Nov 2020
by Administrator | 29 Feb 2024
by Administrator | 26 Sep 2023