Pemerintah Kota Blitar Tidak Batasi Kunjungan Dari Luar Kota, Meski Beberapa Kepala Daerah di Jawa Timur Terpapar Covid-19

Administrator 30 Nov 2020 131x Share
img-berita

Blitar Kota - Pembatasan tidak diberlakukan oleh Pemerintah Kota Blitar, karena roda pemerintahan harus tetap berjalan ditengah pandemi Covid-19, dengan tetap disiplin menerapkan protocol kesehatan. Hal ini disampaikan Damanhuri-Kabag Humas dan Protocol Sekretariat Daerah Kota Blitar, saat dikonfirmasi Senin 30 November 2020.

Damanhuri mengatakan, kunjungan dari luar daerah tetap diperbolehkan dengan catatan pesertanya terbatas. Selain itu juga harus mengikuti aturan protokol kesehatan Covid-19 yang diterapkan Pemerintah Kota. Yang paling dasar menjaga jarak, memakai masker, dan mencuci tangan dengan sabun. Disamping itu, hingga kini tidak ada regulasi dari pusat atau provinsi tentang pembatasan kunjuangan luar kota atau dinas luar kota oleh pejabat dan ASN lingkup Pemerintah Daerah. Menurut Damanhuri, beberapa koordinasi dan konsolidasi lingkup Pemerintah Provinsi Jawa Timur ada yang berlangsung virtual, namun memasuki New Normal sebagian agenda berlangsung secara tatap muka.

“Kita yang jelas, dalam pelaksanaan seluruh rangkaian kegiatan itu tidak mengabaikan protocol kesehatan Covid-19, jadi apapun bentuk kegiatannya” kata Damanhuri.

Sementara itu, Didik Jumianto-Ketua Harian Satuan Tugas Covid-19 dikonfirmasi by phone mengatakan hal senada. Namun bagi pejabat atau ASN yang akan melakukan dinas luar kota harus menjalani rapid test. Sedangkan untuk pejabat atau ASN yang menerima kunjungan dari luar kota harus menerapkan protokol kesehatan Covid-19 secara utuh.

“Rapid test tetap kita lakukan untuk ASN yang dinas luar kota” jelas Didik.

Sementara itu, mengutip detik.com, hingga saat ini sebanyak empat kepala daerah di Jawa Timur terpapar Covid-19, diantaranya Bupati Jombang, Bupati Situbondo, Bupati Sidoarjo, dan Wakil Walikota Probolinggo. Dari empat kasus itu dua diantaranya meninggal dunia yaitu Bupati Sidoarjo dan Bupati Situbondo. (Kir)

 

Berita Populer

MENGENAL BEYOND USE DATE (BUD) (Batas wak..

by Administrator | 24 Jun 2021

DETEKSI DINI GANGGUAN TUMBUH KEMBANG ANAK

by Administrator | 23 Jul 2020

BAGAIMANAKAH NUTRISI ANAK BERKEBUTUHAN KH..

by Administrator | 26 Aug 2020

THERMAL TRAUMA

by Administrator | 14 Nov 2020

Direktur RSUD Mardi Waluyo Kota Blitar Bu..

by Administrator | 29 Feb 2024

RSUD Mardi Waluyo Kota Blitar Terima Pen..

by Administrator | 26 Sep 2023