Blitar Kota - Rabu, (04/11/2020), hujan lebat yang melanda Kota Blitar pada Selasa sore, mengakibatkan beberapa ruas jalan terendam banjir dengan ketinggian air hampir 1 meter. Beberapa ruas jalan yang terendam banjir diantaranya di Jl. Mastrip, Jl. Merdeka Barat, Jl. Anggrek, dan Jl. Simpang Anggrek.
Menanggapi hal tersebut, Komisi III DPRD Kota Blitar, Totok Sugiharto mengaku, telah menegur dinas terkait agar persoalan banjir di Jl. Mastrip Kota Blitar segera diatasi. Meskipun sebenarnya Bulan Januari sampai Februari dinas terkait sudah melakukan penggantian plat deiker atau gorong-gorong di Jl. Mastrip. Namun karena kurang lebar, dan sebagian lubang tertutup sehingga membuat air tersebut dan tergenang. Totok menegaskan, perbaikan gorong-gorong di Jl. Mastrip sudah dianggarkan tahun ini, namun realisasinya harus ditunda akibat pandemik Covid-19.
“Proyeksi normilisasi saluran pemeliharaan Jl. Anggrek, Jl. Mastrip dan Jl. Teratai sudah dianggarkan tahun depan, jadi perbaikannya baru bisa dilakukan tahun 2021,” tegas Totok.
Sementara itu, Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Kota sejak awal tahun 2020, berencana untuk melakukan perbaikan saluran air di Jl. Mastrip dengan menambah lubang saluran air. Namun rencanan tersebut harus ditunda karena refocusing anggaran untuk penanganan Covid-19 Kota Blitar. (Kir)
Berita Populer
by Administrator | 24 Jun 2021
by Administrator | 23 Jul 2020
by Administrator | 26 Aug 2020
by Administrator | 14 Nov 2020
by Administrator | 29 Feb 2024
by Administrator | 26 Sep 2023