Disparbud Kota Blitar Lakukan Monitoring Destinasi Wisata Selama Liburan

Administrator 28 Oct 2020 121x Share
img-berita

Blitar Kota - Rabu, (28/10/2020), Dalam meningkatkan pengamanan selama libur panjang mulai 28 Oktober hingga 1 November 2020, Dinas Pariwisata dan Kebudayaan kota Blitar meningkatkan pengamanan dan monitoring di berbagai tempat wisata. Hal ini telah dikonfirmasi oleh Tri Iman Prasetyono-Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kota Blitar Rabu, 28 Oktober 2020.

Kepada tim redaksi Mahardhika Tri Iman mengatakan, pihaknya akan meningkatkan monitoring di setiap Destinasi Wisata. Tri Iman menyebut pihaknya sudah mengimbau pelaku wisata untuk menyiapkan sarana prasarana protokol kesehatan yang lengkap. Bahkan untuk memastikan, Tri Iman menyebut pihaknya akan mendatangi berbagai tempat wisata untuk dilakukan pengecekan. Beberapa tempat wisata yang berpotensi ramai di antaranya, Fish Garden dan Kampung Afrika. Untuk itu, Tri Iman menyebut, pihaknya akan bekerja sama dengan Satuan Tugas Penanganan Covid-19 Kota Blitar untuk melakukan penertiban protokol kesehatan bagi pengunjung wisata. Tri Iman tidak ingin libur panjang ini akan menjadi klaster baru penularan covid-19.

“Apa yang perlu dilakukan, kami sudah sampaikan teman-teman usaha pariwisata untuk check ulang sarana prasarana yang mereka miliki, kami juga koordinasi dengan Satuan Tugas Covid-19 Kota Blitar untuk menertibkan pengunjung terkait protokol kesehatan.”

Beberapa aturan yang wajib diikuti oleh pelaku wisata di antaranya, pembatasan pengunjung, sarana prasarana, hingga screening awal pengecekan covid-19 di setiap tempat wisata. (fik)

Berita Populer

MENGENAL BEYOND USE DATE (BUD) (Batas wak..

by Administrator | 24 Jun 2021

DETEKSI DINI GANGGUAN TUMBUH KEMBANG ANAK

by Administrator | 23 Jul 2020

BAGAIMANAKAH NUTRISI ANAK BERKEBUTUHAN KH..

by Administrator | 26 Aug 2020

THERMAL TRAUMA

by Administrator | 14 Nov 2020

Direktur RSUD Mardi Waluyo Kota Blitar Bu..

by Administrator | 29 Feb 2024

RSUD Mardi Waluyo Kota Blitar Terima Pen..

by Administrator | 26 Sep 2023