Blitar Kota - Sabtu, (31/10/2020), Dinas Perhubungan Kota Blitar terus meningkatkan patroli dan monitoring penataan parkir di sejumlah titik, untuk memastikan kedisiplinan juru parkir (jukir) dalam melaksanakan tugasnya.
Demikian disampaikan Kepala Dinas Perhubungan Kota Blitar Priyo Suhartono, saat dikonfirmasi Sabtu 31 Oktober 2020.
Priyo mengatakan, patroli rutin dilaksanakan jajaran Dinas Perhubungan untuk mencegah adanya jukir liar, dan memastikan jukir resmi melaksanakan tugasnya sesuai SOP. Diantaranya memakai seragam atau rompi resmi dari dinas, memberikan karcis parkir berhologram kepada masyarakat, dan lain-lain. Priyo menegaskan, patroli bulan ini terakhir dilaksanakan 22 Oktober 2020, dengan sasaran beberapa jalan umum dan tempat wisata. Secara umum tidak ada catatan miring dari patroli tersebut. Petugas hanya menemukan 1 jukir liar.
“Saat itu juga yang bersangkutan langsung diberikan pembinaan dan diminta untuk pulang,” jelas Priyo.
Selain memantau kedisiplinan jukir terhadap SOP, patroli ini juga untuk memonitoring kepatuhan jukir terhadap protokol kesehatan Covid-19. Menurut Priyo APD dasar yang wajib dipakai jukir adalah masker. Pihaknya sendiri mengaku telah membagikan masker kepada jukir resmi Kota Blitar, sebagai langkah antisipasi penyebaran Covid-19.
“Jukir juga bisa mengingatkan jika ada yang parkir tapi tidak pakai masker,” kata Priyo.
Priyo menambahkan, saat ini jukir resmi yang tercatat di Dinas Perhubungan Kota Blitar sekitar 250 orang. Masyarakat juga bisa malakukan pengawasan terhadap pelayanan jukir, jika tidak sesuai dengan SOP bisa melapor ke dinas setempat, untuk segera ditindak lanjuti. (Kir)
Berita Populer
by Administrator | 24 Jun 2021
by Administrator | 23 Jul 2020
by Administrator | 26 Aug 2020
by Administrator | 14 Nov 2020
by Administrator | 29 Feb 2024
by Administrator | 26 Sep 2023